ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00-IDBLANTER.COM
ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00
BLANTERWISDOM105

BACA DULU, BARU MEROKOK

Sunday, April 19, 2020
Siapa yang tak mengenal rokok? Benda yang ukuranyan kurang lebih lima cm ini sangat mudah kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Termasuk juga perokoknya, baik di jalanan, di kendaraan umum, tempat nongkrong dan lain sebagainya. Merek dan harganya pun beragam, mulai dari yang terkenal sampai yang tak dikenal, dari yang mahal sampai yang murah tergantung selera dan  taraf ekonomi masing-masing.
Rokok memang sudah menjadi keharusan bagi para penikmatnya. Sebagian besar dari mereka adalah kaum adam, tetapi kaum hawa pun seolah tak mau kalah, karena banyak juga diantaranya yang mempunyai kegemaran merokok. Bahkan tak jarang juga kita temukan anak kecil yang hobi menghisap rokok.
Dalam artikel ini saya tidak bermaksud untuk melarang anda (bagi penikmat rokok) untuk tidak merokok, tetapi saya hanya ingin menginformasikan beberapa zat yang terkandung di dalam rokok dan dampaknya bagi kesehatan, mudah-mudahan ini bermanfaat.
Dalam sebatang rokok diperkirakan terdapat 19 jenis bahan beracun, salah satunya adalah nikotin, tentu kita tidak asing lagi mendengar istilah nikotin karena biasa kita temukan dalam kemasan rokok tersebut.
Nikotin merupakan sebuah senyawa kimia beracun yang disinyalir cuckup efektif untuk membunuh seekor kelinci yang berukuran besar hanya dengan empat tetes saja. Selain nikotin terdapat zat lainnya yaitu acatona yaitu bahan yang digunakan untuk menghapus cat, methanol atau bahan pembuat roket, nephtylamine, phyrene, dimethylnitrosamine napthalane atau kapur barus, carbon monoxide atau gas yang keluar dari knalpot, cadmium yang dipakai accu mobil, hydrogen cyanide yaitu racun yang digunakan untuk hukuman mati, polonium 210, banzophyrane, butane atau bahan bakar korek api, toulene yaitu pelarut dalam industri, dibenzacridine phenol, vinyl chloride atau bahan plastik PVC, ammonia yaitu bahan pembersih lantai, toloidine, arsenic yaitu racun semut putih, dan urethane. Seluruh zat tadi sangat berpengaruh terhadap organ tubuh manusia dan sangat mebahayakan.
Dampak yang ditimbulkan dari zat-zat yang berbahaya tadi diantaranya yaitu yang pertama: merusak sistem pencernaan karena asap yang ditimbukan akan merubah basa menjadi asam dan menyebabkan lambung luka dan bernanah, menghilangkan syaraf perasa pada lidah, melemahkan lambung, kanker pada mulut, lidah, tenggorokan, paru-paru, lambung, dan juga pankreas, merusak keindahan gigi dan bau mulut.
Kedua, merusak sistem pernapasan, diakibatkan oleh tar yang bersifat lengket sehingga menimbulkan peradangan paru-paru hingga kanker yang mematikan. Ke tiga, merusak saluran kencing, mengakibatkan kanker pada ginjal dan pada kantung biji alat vital laki-laki.
Keempat merusak sistem peredaran darah seperti terjadinya penyumbatan pada otak, hati dan menyebabkan mati mendadak. Kelima melemahkan syawat seksual. Keenam menurunnya daya tahan tubuh manusia. Ketujuh menimbulkan berbagai penyakit mata seperti kebutaan. Kedelapan mempengaruhi terhadap psikolog perokok itu sendiri. Kesembilan terhambatnya pertumbuhan janin bagi ibu hamil. Kesepuluh bisa menyebabkan kanker payudara.
 Itulah uraian mengenai kandungan zat yang terdapat di dalam rokok serta dampaknya bagi kesehatan, saran saya, syukuri kesehatan yang anda miliki sekarang ini dan jaga dengan baik. Selanjutnya, apakah anda yakin masih mau merokok? Sekarang tinggal anda yang memilih. Wallahu a’lam.
Share This :

0 comments